Top Pages

Beberapa hal yang bikin salah paham mengira aki mati…

Siapa tahu ada yang punya masalah seperti ini..

Aki motor saat ini menjadi hal yang vital bagi motor. Motor SF yang masih karburator saja kebingungan saat aki mati… meskipun motor bisa nyala namun beberapa fungsi dari parts motor terganggu. Misalkan speedo meter ngaco (pada tiger jarum RPM akan ngaco), lampu redup, bel ga berfungsi, nyala sein ga normal dan motor tidak bisa dihidupkan melalui elektrik stater. Pada motor injeksi peranan aki lebih vital lagi… meski pada beberapa motor injeksi dapat hidup dalam kondisi aki drop namun hal tersebut berpengaruh pada komponen elektronik yang mengatur pengkabutan dan pengapian motor (ECU).
Kali ini SF ingin membahas mengenai motor yang tidak dapat dihidupkan melalui elektrik stater. beberapa hal bikin kita tertipu akan hal tersebut, karena sebagian besar mengira akinya bermasalah. berikut tips dari SF saat menghadapi kegagalan tersebut.
1. cek dulu kesehatan aki melalui klakson motor… klakson membutuhkan daya lumayan besar. saat klakson bersuara kencang saat difungsikan (kondisi kontak on tanpa menyalakan mesin) kemungkinan besar aki masih sehat.
2. jika aki masih berfungsi, cek bendik stater. Bendik ini berupa tabung kecil dengan 2 konektor di salah satu ujungnya. Biasanya tanda bendik stater mati, saat tombol stater dipencet tidak ada bunyi (bunyi lemah)  “cetak” pada bendik. untuk mengujinya tinggal hubungkan kedua kutub bendik dengan obeng. jika dinamo stater nyala maka dipastikan bendik stater perlu diganti.
bendik stater pic:motomotif.wordpress.com
3. cara jumper bendik stater diatas tidak berfungsi meskipun aki dalam kondisi aki sehat? kemungkinan arang dinamo stater sudah aus dan minta ganti.  Kasus SF dulu sebelum dinamo stater mati elektrik stater bermasalah (kadang mati kadang hidup) . Saat elektrik stater ngambek, SF ketok saja saja dinamo staternya, eh langsung nyala dia :)
pic:warungdohc
4. hal diatas dapat dideteksi jika aki menandakan tanda- tanda sehat. Bagaimana jika aki drop setrumnya… ? bagi motor tua cukup kompleks juga masalahnya. Apalagi jika aki baru beberapa bulan trus modiar .. Perhatikan hal-hal berikut :
a. langkah pertama dan paling penting, cek sekring. jika terputus kemungkinan ada korslet. Ganti dulu sekringnya. untuk sekring model tabung sekalian bersihkan konektor tembaganya pake kertas gosok atau benda tajam. konektor berumur biasanya kotor sehingga tidak mau menghantarkan listrik.
b. cek dan bersihkan konektor dan soket yang ada… soket yang vital ada di keluaran spul (pada tiger disebelah kiri diatas tutup gir depan) serta soket yang menancap pada kiprok.
c. Cek jalur perkabelan dari keluaran spul ke arah kiprok hingga ke aki . pastikan tidak ada kabel terputus atau luka. Kasus pada tiger SF dulu, salah satu kabel sering terjadi panas berlebih hingga gosong. paling parah soket kiprok leleh dan bahkan spul pengapian mati tewas. Usut punya usut ternyata ada kabel tersembunyi dibalik filter udara (benar2 tersembunyi dari pengamatan) yang lecet dan kadang kala menempel pada bodi. karena jalur ini tidak terjangkau sekring jadinya efeknnya mempengaruhi arus menuju kiprok bahkan merusak spul.
d. Cek kesehatan kiprok. tanda awal kiprok tewas adalah bohlam mudah putus.
e. Cek spul kelistrikan… tiger SF dulu pengapian masih nyala meskipun motor brebet. stater pagi hari tobat susahnya. kalau pada tiger SF ngecek dengan cara menempelkan arus keluar dari spul (klo ga salah warna kuning) ke rangka / mesin jika ada percikan api, berarti spul aman.
beberapa informasi diatas berdasarkan pengalaman 10 tahun pegang tiger dan beberapa tahun pegang spin dan ninja. sempat juga ketipu gara2 hal diatas… aki sudah diganti baru, eh motor masih ngadat… eh ternyata bukan aki masalahnya…. :) maklum SF ga paham kelistrikan… harusnya pakai AV meter sumber masalah bisa terdeteksi tanpa trik aneh2 ini… berhubung SF ga ada alatnya dan ga bisa memfungsikannya jadi ya otodidak… :)
beberapa montir pemula yang tak paham kelistrikan biasanya asal nuduh saja… kalau sudah gini ada baiknya ke montir berpengalaman (cari info dar komunitas motor, biasanya mereka punya bengkel rekomendasi) atau ke bengkel resmi dengan mekanik senior.

semoga berguna
sumber data dari: http://smartf41z.com/2015/01/04/beberapa-hal-yang-bikin-salah-paham-mengira-aki-mati/
Newer Post Older Post

2 comments: "Beberapa hal yang bikin salah paham mengira aki mati…"

  1. mantap bro postingnya... =p~

    --tepoz--

    ReplyDelete
    Replies
    1. thank's Bli tunggu postingan yang baru lagi

      Delete

No rasis semua biker satu jiwa dan satu saudara diaspal... tetoootttt...